Intip Yuk! Cara Membuat Bumbu Ikan Bakar Laut

Hello everyone, pagi – pagi ditemani sarapan nasi hangat dan ikan bakar pastinya membuat aktifitas harian terasa lebih menyenangkan bukan? apalagi memasak sendiri, mengolah sendiri. Oya aku bakalan ngasih tau ke kalian gimana sih Cara Membuat Bumbu Ikan Bakar Laut, banyak sekali lho rempah – rempah di indonesia yang bisa dibuat sebagai pelengkap suatu masakan.

Kandungan Gizi Ikan Laut

  • Protein
  • Vitamin
  • Mineral
  • Asam lemak omega – 3
  • Karotenoid

1. Cara Membuat Bumbu Ikan Bakar Laut Bumbu Bali

cara membuat bumbu ikan bakar laut

Bahan – bahan :

  • 10 siung bawang putih
  • 12 siung bawang merah
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 3 buah tomat
  • 10 buah cabai rawit
  • 4 buah cabai merah besar, buang isinya
  • 4 sendok makan gula merah sisir
  • 4 lembar daun jeruk
  • 8 sendok makan minyak goreng

Cara Membuat Bumbu Ikan Bakar Laut Bumbu Bali :

  1. Siapkan semua bahan – bahan
  2. Haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri yang sudah disangrai, tomat, cabai rawit, cabai merah besar, dan gula merah dengan cara diblender.
  3. Panaskan minyak menggunakan api sedang, kemudian tumis bumbu halus yang sudah dibuat tadi bersama daun jeruk sampai harum.
  4. Tunggu sampai kurang lebih 10 menit setelah itu padamkan api dan pindahkan bumbu bali ke dalam wadah kedap udara.
  5. Simpan di dalam lemari es.
  6. Bumbu ini bisa bertahan lama apalagi jika dimasukkan ke plastik menggunakan alat vacuum sealer

Resep Pengolahan Ikan Bakar Laut Bumbu Bali

Bahan – bahan :

  • Ikan Laut 2000 gr
  • Bumbu Knorr Rasa Jeruk Nipis 30 gr
  • Bumbu perasa sayuran 40 gr
  • Margarin 80 gr
  • Kecap Bango 50 ml
  • Ketumbar Segar, cincang 40 gr
  • Bawang merah, tumbuk 80 gr
  • Cabe merah, haluskan 300 gr
  • Bawang putih, tumbuk 30 gr
  • Jahe dihaluskan 15 gr
  • Tomatoes, chopped 50 gr
  • Sereh, memarkan 150 gr
  • Daun Jeruk Limau 5 gr
  • Lengkuas, geprek 30 gr
  • Terasi Udang

Cara Pengolahan Ikan Bakar Laut Bumbu Bali :

  1. Siapkan semua bahan – bahan
  2. Bersihkan ikan sambil dilumuri dengan garam dan perasan jerus nipism kemudian sisihkan.
  3. Lumuri ikan menggunakan bumbu bali bisa juga ditambahkan bumbu perasa untuk sayuran, Knorr Bumbu Rasa Jeruk Nipis , Kecap Bango, dan Blue Band Margarine.
  4. Bakar ikan sambil sesekali diolesi dengan margarine dan Kecap Bango.
  5. Tumis sisa bumbu bali dan sisa bumbu tambahan dengan Margarine, tambahkan laos, terasi, daun jeruk, serai, Kecap Bango, dan tomat.
  6. Tambahkan 10 gr Knorr bumbu sayuran, 5 gr Knorr Lime Flavoured Powder dan sedikit air.
  7. Masak sampai harum dan cek rasanya.
  8. Sajikan ikan bakar dengan bumbu yang telah ditumis.

 

2. Cara Membuat Bumbu Ikan Bakar Laut Bumbu Gudangan

Wajib Diburu: 5 Kuliner Mantap di Pasar Minggu Jakarta

Bahan – bahan :

  • 1 buah kelapa diparut
  • 3 buah bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah
  • 7 buah cabai rawit (sesuai selera)
  • 1 cm kencur (saya tidak suka kencur) bisa lebih
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 buah terasi ABC
  • 1 sendok makan gula merah sisir
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Bumbu Ikan Bakar Laut Bumbu Gudangan :

  1. Siapkan semua bahan – bahan
  2. Rebus cabai sampai benar – benar layu
  3. Haluskan semua bumbu – bumbu beserta cabai, pastikan semua tercampur dengan ampas kelapa
  4. Kukus atau goreng ampas yang sudah dibumbui, tunggu kurang lebih 10 menit
  5. Bumbu Gudangan siap disajikan

Resep Pengolahan Ikan Bakar Laut Bumbu Gudangan

Bahan – bahan :

  • 450 gr ikan laut (bebas sesuai selera dan kebutuhan)
  • 7 buah cabe merah keriting
  • 10 buah cabe ijo besar
  • 7 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari lengkuas (digeprek)
  • 1 ruas jari jahe (digeprek)
  • 3 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 batang sereh
  • 50 ml air
  • 30 ml santan instan
  • Kaldu bubuk
  • Gula
  • Garam atau penyedap rasa

Cara Pengolahan Bumbu Ikan Bakar Laut Bumbu Gudangan :

  1. Siapkan semua bahan – bahan
  2. Bersihkan ikan, taburi garam, perasan jeruk nipis bisa juga menggunakan cuka, setelah itu sisihkan
  3. Siapkan bumbu gudangan
  4. Masukkan ikan laut yang sudah dibersihkan, masuk dan aduk – aduk hingga merata kurang lebih selama 10 menit, dimasak dengan campuran bumbu gudangan
  5. Setelah dirasa semua bumbu meresap, tiriskan ikan
  6. Bakar ikan menggunakan arang jauh lebih nikmat rasanya, sambil dibakar sambil sesekali diolesi bumbu gudangan
  7. Jika sudah selesai dibakar, sajikan.

Nah gimana nih? pasti kalian udah baca resep diatas yah? berhubung resep di atas khusus resep bumbu – bumbu ikan bakar kalian juga bisa lho ngemix bumbu yang ada di artikel ini dengan artikel resep bumbu ikan bakar.

Selamat mencoba kalian, hidup akan terasa menyenangkan jika kita melakukan suatu hal mulai dari 0 mulai dari ketidaktahuan dan kita bisa mencapai puncaknya.